Pages - Menu

Blogger news

you will be what you want, so we must have high disere

Jumat, 24 Februari 2012

kata-kata mutiara




“Alasan kenapa seseorang tak pernah meraih cita-citanya adalah karena dia tak mendefinisikannya, tak mempelajarinya, dan tak pernah serius berkeyakinan bahwa cita-citanya itu dapat dicapai” (Dr Denis Waitley, pakar motivasi dan penulis buku-buku self-help)

“Anda harus melakukan sesuatu yang Anda pikir tak akan bisa Anda lakukan” (Eleanor Roosevelt, mantan Ibu Negara AS)

“Keyakinan merupakan suatu pengetahuan di dalam hati, jauh tak terjangkau oleh bukti” (Kahlil Gibran, Pujangga)

“Rasa bahagia dan tak bahagia bukan berasal dari apa yang Anda miliki, bukan pula berasal dari siapa diri Anda, atau apa yang Anda kerjakan. Bahagia dan tak bahagia berasal dari pikiran Anda” Dale Carnegie (1888–1955), Pakar Motivasi-Penulis AS

“Sakit dalam perjuangan itu hanya sementara. Bisa jadi Anda rasakan dalam semenit, sejam, sehari, atau setahun. Namun jika menyerah, rasa sakit itu akan terasa selamanya”

“Suatu pekerjaan yang paling tak kunjung bisa diselesaikan adalah pekerjaan yang tak kunjung pernah dimulai” 

Banyak kegagalan dalam hidup ini dikarenakan orang-orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka dengan keberhasilan saat mereka menyerah.

Jadilah diri anda sendiri. Siapa lagi yang bisa melakukannya lebih baik ketimbang diri anda sendiri?

Kebanggaan kita yang terbesar adalah bukan tidak pernah gagal, tetapi bangkit kembali setiap kali kita jatuh.

Kesempatan anda untuk sukses di setiap kondisi selalu dapat diukur oleh seberapa besar kepercayaan anda pada diri sendiri.

puisi: "aku dan semangatku"





Aku
Terus melaju
Saat badai ujian menerpa tubuh yang lusuh
Tapi hati ku takkan mudah rapuh


Kadang lelah memeras peluh
Tapi api semangat membunuh luluh
Kakiku terus melangkah
Seiring desah berserah
Semangatku
Semangat para pemenang
Yang tak mematikan harapan
Dan senantiasa berbaik sangka pada Tuhan


Ikhtiarku
Ikhtiar para pejuang
Yang tak mudah melemas
Yang tak mudah memelas
Tak mudah melunglai sebelum batas


Ikhlasku
Ikhlas para pembelajar
Yang tak bosan mengarahkan hati
Pada penghambaan sejati


Yakinku
Ujian diberikan
Sesuai kadar kemampuan

Selasa, 21 Februari 2012



Tips untuk menggapai cita-cita 

1.Ketahuilah apa bakat yang kamu miliki, kalu gak  tau ya harus kita pikirin.


2.abis itu, pilih cita-cita apa yang kamu rasa cocok sama kemampuanmu. kalu misalnya gak ada profesi yg cocok, mungkin kamu bisa bikin profesi baru sendiri, 


3.jika kamu sudah tahu cita-cita kamu. belajar,berlatih dan berusaha untuk menggapai cita-cita itu, apapun caranya. maksudnya, cara-cara yang rasional. 


4.terus semangat.. pantang menyerah!


5.punya prinsip bahwa kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda.


6.Jika kamu mengalami kegagalan,carilah penyebab kegagalan tersebut. Setelah itu perbaiki dengan niat yang optimis. 



"spirit to be the best " 

Rabu, 15 Februari 2012

kata-kata mutiara: 


Pergilah dengan keyakinan menuju cita-citamu. Jalanilah hidup yang kau bayangkan.




The most absurd and reckless aspirations have sometimes led to extraordinary success.

Impikan dan bidiklah selalu lebih tinggi daripada yang anda sanggupi. Janganlah hanya bercita-cita lebih baik daripada yang lain atau sesama teman anda. Cobalah menjadi lebih baik daripada diri sendiri.

katakan seperti apa yang kamu cita-citakan dan lakukan seperti yang kamu cita-citakan. 

"we wil to be what we want "
contoh beberapa orang sukses :

1.Bob Sadino 



Bob Sadino seorang pebisnis yang sukses.

2. Walt Disney 


Walt Disney - A Look at the Man Behind Mickey Mouse

pendiri walt disney. dan dia pernah berkata" suatu saat nanti semua orang baik anak-anak maupun orang dewasa akan menyukai kartun". dan itu semua sudah terbukti. tentunya semua berawal dari cita-citanya dan semangat untuk mewujudkannya. 

3. Steve Jobs 


penemu apple inc. 
Arti kata cita-cita menurut kamus bahasa Indonesia yaitu keinginan yang selalu ada dalam pikiran. Terkadang orang beranggapan cita-cita itu hanya sebatas profesi apa yang kita inginkan di masa depan. Padahal mestinya tidak seperti itu. Cita-cita bermakna lebih luas daripada sekedar pekerjaan apa yang ingin kita lakukan.
so, kehidupan kita erat kaitannya dengan cita-cita kita. kita bisa menjadi apa yang kita inginkan dengan cita-cita. cita-cita memang bermanfaat bagi kehidupan kita semua. 


"who wants to succeed should never be afraid to have dreams and goals"
tahukah kita ? terkadang cita-cita dan kesuksesan berawal darisebuah hobi. Dan itu semua tergantung bagaimana cara kita memaksimalkannya .
banyak orang yang sukses dan menggapai cita-citanya yang berawal dari sebuah hobi. contohnya saja seperti: 
Mark Zuckerberg menekuni hobinya mengenai programming menghasilkan Facebook, Eichiro Honda yang gila akan otomotif menghasilkan merek Honda, Leonel Messi dan Ronaldo dengan FIFA Player of The Year-nya. Adrie Subono dengan hobinya menonton konser menghasilkan Java Musikindo, JK Rowling dengan Harry Potternya menghasilkan jutaan dolar, pelukis besar macam Da Vinci.
Semuanya berawal dari hobi, lalu mereka memaksimalkannya agar bisa menjadi sumber penghidupan dan menghidupi orang lain. Sekali lagi semua berawal dari hobi masing-masing, bukan karena kebutuhan akan uang baru mereka melakukannya.
Pastinya setiap orang memiliki hobi masing-masing, namun ada yang hanya sekedar hobi dan ada yang menekuninya karena merasakan kesenangan, kegembiraan, atau merasa yakin bahwa hobinya bisa dijadikan sandaran hidup.
So, tergantung kita aja mau jadi yang mana ? jadi orang yang mau nekunin hobi kita atau punya hobi cuma buat seneng-seneng aja? 

"your hobbies the start of your aspiration"